_MG_1376

Polres Sigi Gelar Latihan Pra Oprasi Ramadniya Tinombala 2017

SIGI, Polres-sigi.com  – Kepolisian Resort (Polres) Sigi menggelar Latihan Pra Operasi (Latpra Ops) Ramadniya Tinombala 2017 terpusat dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah di Aula Polres Sigi, Jumat (16/6/2017) pagi. Latpra Ops kali ini mengangkat tema ‘Melalui Latihan Pra Operasi Kepolisian Terpusat Kita Tingkatkan Profesionalisme Polri Dalam Rangka Pengamanan Idul Fitri 1438 H Guna Mewujudkan Situasi Yang Aman, Tertib dan Lancar’.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Sigi, AKBP Agung Kurniawan SIK, didampingi Wakapolres Sigi Kompol Paulus Morik dan Kabag Ops AKP Supratiknyo Kamari, serta diikuti personil yang terlibat dalam Ops Ramadniya Tinombala 2017.
Kapolres AKBP Agung Kurniawan SIK menyatakan, Ops Ramadniya Tinombala 2017, merupakan operasi terpusat yang akan dilaksanakan serentak diseluruh indonesia, dalam rangkan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat menjelang, saat dan sesudah hari raya Idul Fitri.
“Personil yang ikut kegiatan ini, saya harapkan benar-benar paham nantinya saat melaksanakan Operasi Ramadniya dalam rangka pengamanan Lebaran,”katanya.
Menurut Kapolres Agung, oprasi ini akan berlangsung selama 14 hari mulai dari tanggal 19 s/d 04 juli 2017, yang akan melibatkan sekitar 70 personik gabungan satuan fungaional Polres Sigi. Dengan tujuan untuk meningkatkan kerjasama dan keterpaduan fungsi operasional dalam menjalankan tugasnya masing-masing secara profesional dan proposional dalam memberika pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat.
Olehnya itu lanjut Dia, Personil yang terlibat juga harus bisa menjabarkan dan menuntaskan target operasi yang ditetapkan.”Saya minta kepada personil yang ikut latihan ini untuk bersungguh-sunguh mengikuti, sehingga semua materi bisa diterima dengan baik, sehingga kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi optimal bagi peningkatan profesionalisme personil Kepolisian dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,”ungkapnya.
[Humas Polres Sigi]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*