SIGI, Polres-sigi.com – Indahnya berbagi di Bulan Suci Ramadhan, itulah ungkapan yang di sampaikan Kapolsek Biromaru AKP Karel A. Paeh bersama dengan personil polsek Biromaru saat melaksanakan Bakti Sosial dengan memberikan Sembako kepada Masyarakat Kurang mampu di dua Desa Yaitu Desa Omu dan Desa Tuva Kec. Gumbasa Kab. Sigi, Senin (12/6) siang.
Kegiatan Bakti Sosial dengan memberika sembako kepada masyarakat kurang mampu di bulan Ramadhan ini merupakan upaya saling berbagi kepada sesame dan lebih khususnya di momentum ini merupakan salah satu cara yang di lakukan Polsek Biromaru untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.
Kegiatan Bakti Sosial dengan memberika sembako kepada masyarakat kurang mampu di bulan Ramadhan ini merupakan upaya saling berbagi kepada sesame dan lebih khususnya di momentum ini merupakan salah satu cara yang di lakukan Polsek Biromaru untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.
Seperti Yang di sampaikan Kapolsek Biromaru AKP Karel A. Paeh saat di temui di sela-sela pelaksanaan Baksos tersebut, AKP Karel mengatakan” Kegiatan Ini merupakan salah satu cara kami untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, sehinnga masyarakat tidak perlu canggung atau takut terhadap pihak kepolisian Khususnya kepolisian Polsek Biromaru,” Ungkapnya.
”Semoga dengan dilaksanakannya Bakti Sosial ini, Pihak kepolisian dan masyarakat akan semakin dekat sehingga dapat bekerja sama dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Sigi tetap aman dan tertip,” Tambahnya.
[Humas Polres Sigi]